Prosedur / perawatan untuk merapikan gigi, mengembalikan kontak gigi atas dan bawah secara benar agar dapat berfungsi secara optimal, dan memperbaiki penampilan. Perawatan ini merupakan perawatan jangka panjang (dapat mencapai 2-3 tahun) dan sangat memerlukan disiplin dan sikap kooperatif dari pasien.

Seiring dengan perkembangan teknologi kedokteran gigi, perapian gigi ini sebenarnya dapat dilakukan tidak hanya dengan kawat gigi logam saja, tetapi ada juga kawat yang transparan, bahkan tidak menggunakan kawat. Meski demikian, perapian gigi yang paling populer saat ini adalah menggunakan kawat gigi konvensional seperti terlihat pada gambar.

Kasus-kasus yang dapat diperbaiki dengan orthodontic treatment

Pengawatan-dan-Perapian-Gigi-2

Frequently Asked Questions

Berapa lama waktu yang saya butuhkan dari awal hingga akhir untuk mendapatkan gigi yang rapi?

Waktu yang diperlukan untuk merapikan gigi dan memperbaiki oklusi Anda dengan pengawatan tidak dapat ditentukan secara pasti karena dipengaruhi banyak faktor, mulai dari tingkat kesulitan, usia pasien, tingkat kooperasi pasien, pergerakan gigi, dan lain-lain. Biasanya, semakin mudah kasus, atau semakin muda usia pasien, waktu yang diperlukan semakin singkat.

Bagaimana dengan teknologi tanpa kawat yang pernah saya dengar?

Untuk perapian gigi dengan teknologi termutakhir tanpa kawat, hasilnya dan lama perawatannya bisa terprediksi dan umumnya memakan waktu lebih singkat daripada teknik pengawatan konvensional.

Apakah perawatan ini sakit dan menyiksa?

Sebenarnya tidak juga. Rasa sakit itu relatif dan kami menerima banyak pertanyaan seperti ini karena mindset pasien itu sendiri. Sebenarnya hanya ada rasa tidak nyaman di 1-3 hari pertama saja dan sesudahnya gigi akan beradaptasi sehingga tidak ada yang perlu dikhawatirkan.

Apakah saya harus cabut gigi? Bagaimana jika saya tidak ingin dicabut?

Tidak semua perapian gigi memerlukan pencabutan gigi. Mengenai perlu tidaknya dilakukan pencabutan gigi, Anda perlu berkonsultasi lebih lanjut dengan dokter. Keputusan mengenai perlu tidaknya pencabutan hanya bisa dibuat setelah dilakukan pemeriksaan dan analisis foto. Tentu saja, hal ini akan didiskusikan terlebih dahulu dengan pasien.

Berapa lama saya harus datang kontrol?

Umumnya, perapian gigi menggunakan kawat gigi konvensional mengharuskan Anda datang kurang lebih sebulan sekali. Hal ini membutuhkan komitmen dan kedisiplinan Anda guna menunjang kelancaran dan keberhasilan perawatan gigi Anda. Tapi untuk perawatan dengan teknik non-kawat gigi, waktunya tidak mutlak sebulan sekali.

Berapa biaya pemasangan kawat gigi?

Biaya pemasangan kawat gigi akan bermacam-macam tergantung jenis yang Anda pilih, ada dua tipe, pemasangan kawat gigi permanen dan lepas pasang. Segera hubungi kami untuk info selanjutnya

Our Dentist :

drg. Stefanus Adhitya Kurniawan

Universitas Trisakti (2009)

drg. Monica Pujiono

Universitas Trisakti (2021)

drg. Sonya Grecila Susilo, Mkes., Sert. Ortho

FKG Universitas Trisakti (2016)

Tertarik untuk Merapikan Gigi Anda? Segera hubungi kami

KLINIK BINA SEHAT

Jl. Kalimas Raya 27-29, Semarang, 50177

Jam Operasional

Senin – Sabtu 09.00 – 12.00
Selasa – Jumat 18.00 – 21.00
Sabtu 18.30 – 21.00

HUBUNGI KAMI